Jakarta

Selamat buat Jokowi dan Ahok, pemimpin harapan rakyat Jakarta untuk 5 tahun mendatang. Seenggaknya dr quick count Pilkada Jakarta yg baru kelar hari ini.

Sebuah pesta demokrasi, katanya.. Pesta yang melibatkan semua orang Jakarta buat menentukan masa depan kota kebanggaannya. Provinsi tepatnya. Mulai dari ngikutin kampanye, debat, obrolan di pinggir jalan, kekepoan, mendadak jd pengamat, ngikutin berita di media, ngikutin provokasi, dan sampai akhirnya nyoblos gubernur kebanggaan pilihannya.

Gw juga ngikutin pesta paling keren seantero Jakarta ini. Nyoblos Jokowi dengan hati nurani dan harapan yang besar, sambil berdoa dan penuh keyakinan, Tuhan Sang Designer akan merancang yang terbaik buat kota Jakarta.

Nggak sembarangan. Jakarta bukan cuma sangat penting buat Indonesia, tapi juga penting buat dunia. Ibukota negara dgn pengaruh cukup tinggi, dan negara paling keren seantero bumi.. Ya nggak mungkin gw, dan kita semua maen2 nentuin pilihan.

Mo ngomongin apa tentang Jakarta?!? Macet? Banjir? Preman? Kriminal? Gedung bertingkat? Kaum urban? Pengangguran? Gw sih melihat Jakarta kota yang sangat indah dengan segala kompleksitasnya. Kota yang sangat diberkati dengan segala keriwehannya. Kota yang jadi hometown gw dengan rumah dan tempat tinggal keluarga gw yang berdiri diatasnya.

Dan ini masih awal untuk 5 tahun kedepan. Kalau kita punya visi yg sama untuk Jakarta yang lebih baik, ya kita juga harus bersama2 bertindak buat mewujudkannya.. Ciptain apa yang jadi harapan kita dgn tindakan nyata! Nggak mau macet? Ya pake kendaraan umum. Ga mau banjir? Ya buang sampah ditempat yg bener. Mau ada pembangunan yg memadai? Bayar pajak. Mau lebih aman dan makin nyaman? Ya berdoalah buat kota Jakarta...

Hahaha.. Itu idealnya! Setidaknya yakinlah Gubernur yang baru akan mewujudkan segala harapan yang baik akan Jakarta. Semua karna Tuhan sendiri yang akan memberikan hikmat, pengertian dan kekuatan buat Jakarta dipimpin oleh pemimpin yang dari Tuhan.

Semangat Jakarta.. Selamat Jokowi Ahok! Tuhan memberkati.

Komentar